Guru SDN Margomulyo 1 Ngawi Ikuti Pelantikan Pengurus Kwarran Periode 2024-2027 - SDN Margomulyo 1 Ngawi

Berita

Berlandaskan Iman dan Taqwa Menuju Sekolah yang Unggul, Mandiri, Terpercaya dan Peduli Lingkungan

Jumat, 19 Juli 2024

Guru SDN Margomulyo 1 Ngawi Ikuti Pelantikan Pengurus Kwarran Periode 2024-2027

 

Wakil Bupati sekaligus Ketua Kwarcab Ngawi Dwi Rianto Jatmiko melantik dan mengukuhkan majelis pembimbing, pengurus, dan LPK Kwartir Ranting (Kwaran) Ngawi masa bakti 2024-2027, Kamis (18/7/24). Bertempat di SMK PGRI 1 Ngawi,

 Pengurus Kwarran Periode 2024 - 2027
 

Dari SDN Margomulyo 1 terpilih tiga orang guru yang menduduki jabatan sebagai berikut :

1.     Budi Utomo, S,Pd. SD., M.Pd. dan Driyana Khohar Wijaya, S.Pd. SD selaku Andalan Ranting Urusan  Pembinaan Anggota Dewasa, serta Aditiya Reza Abdul Rohman sebagai Andalan Ranting Urusan Manajemen, Organisasi, dan Hukum

 

Dwi Rianto Jatmiko berharap gerakan Pramuka, melalui pengurus yang baru saja dilantik mampu membumikan gerakan pramuka untuk menjawab tantangan kemajuan zaman. “Di era globalisasi ini timbul degradasi moral dan perilaku remaja sehingga gerakan Pramuka sangat baik untuk melatih mental serta kepribadian bagi generasi penerus untuk membentuk karakter yang baik”, katanya.

 

Gerakan Pramuka di Kabupaten Ngawi terus digalakkan dengan diisi berbagai kegiatan yang mengasah kreativitas serta mengikuti perkembangan zaman. “Intensitas dari kegiatan Pramuka sangat luar biasa, semoga pengurus Kwaran kedepannya memiliki integritas untuk mendukung kegiatan pramuka bagi seluruh remaja”, tuturnya. (ArliBuono)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar